PENGALAMAN MENUNGGU PENGHASILAN US$ 10 DARI GOOGLE ADSENSE

Pasti semua kita sepakat bahwa “MENUNGGU” merupakan suatu pekerjaan yang  membosankan. Postingan ini hanya mengungkapkan pengalaman Menunggu Penghasilan  US$ 10 dari Google Adsense. Bayangkan selama 4 bulan menunggu penghasilan 10 dollar, supaya dikirimkan PIN oleh Mr google agar dianggap layak jadi afiliasi  google. Banyak para blogger yang berguguran setelah mendaftar diterima untuk memasang iklan di blog-nya namun sayang susah sekali mencapai 10  dollar.

penghasilan google adsense

Hal ini pun saya  alami, pengalaman menunggu penghasilan google adsense hampir frustrasi karena penghasilan per hari dulunya hanya 0,2  dollar. Ada beberapa teman yang punya akun google adsense namun setelah posting beberapa artikel ternyata hasilnya tidak menggembirakan lalu mereka mulai meninggalkan google  adsense. Namun orang yang percaya bahwa google adsense bisa menghasilkan uang terus  berusaha. Perlu ada keyakinan dalam diri, dan disitu pasti ada jalan.

Di bawah ini penghasilan pertama dalam jangka waktu beberapa bulan menunggu penghasilan 10 dollar pertama yang dimulai sejak tahun 2009 :

  • Bulan Februari 2009        –              $   0,24
  • Bulan Maret 2009             –              $   2,68
  • Bulan April 2009                –             $   4,72
  • Bulan Mei 2009                 –              $   5,67
  • Total Penghasilan            –              $ 13,31

Pendapatan seperti ini berlangsung sampai November 2009 mencapai $127.29, hasilnya diterima pada bulan Desember 2009 lewat WU (Western Union). Selama tahun 2010 dan 2011 rata-rata penghasilan $ 50 per bulan, earning’s meningkat pada tahun 2012 bisa mencapai $ 100 per bulan.

uang dari internet

Beberapa pengalaman yang saya alami bisa menjadi  pelajaran untuk menghasilkan uang lewat internet,  tipsnya sebagai  berikut:

  • Tidak bisa mengandalkan dari satu blog atau website, kecuali postingan dilakukan setiap saat .
  • Masing-masing orang mempunyai interest yang  berbeda, Buat bermacam blog atau website dengan topik dan thema yang khusus, misalnya blog tentang kesehatan, blog pelajaran, blog lingkungan, dan sebagainya.
  • Jika hanya punya satu blog, buat navigasi yang jelas, di akhir artikel buat link “artikel terkait” agar pengunjung tidak segera meninggalkan website anda.
  • CTR  yang normal bila penempatan iklan yang sesuai sekitar 2%, bila sudah melebihi 5% kadang dianggap klik afraud atau klik yang tidak sah. Ada perusahaan periklanan yang mengenakan banned kalau CTR lebih dari 5%. Click Thru Rate (CTR) merupakan perbandingan iklan yang ditampilkan dengan jumlah klik yang diterima.
  • Ini berarti jalan satu satunya adalah meningkatkan traffic sesuai dengan istilah “no traffic – no money”. Bagaimana cara meningkatkan traffic mungkin telah dibahas sebelumnya. Jadi kalo ingin ada 20 klik per hari berarti perlu 1000 halaman yang dilihat  orang atau CTR-nya 2 %.

Itulah sekedar cerita dari orang yang masih belajar membuat blog dan website mengenai pengalaman menunggu penghasilan $ 10 dari Google Adsense. Menantilah dengan sabar hingga penghasilan mencapai 10  dollar  dan jangan lupa terus belajar membuat blog dan website.

LAMA MENANTI ???? KACIAN DE LUE…. he he he….

Ini ada Solusinya. DAFTAR SAJA DI REVENUEHITS

Revenuehits membayar publisher tidak saja dari PPC (Pay Per Click)  tetapi dari CPM (dihitung dari jumlah pengunjung),  CPA (Cost per-Action atau Cost per-Acquisition) atau juga program referral yaitu publisher akan dibayar sebanyak orang yang mendaftar ke revenuehits melalui referensi kita. Itulah kelebihan menjadi publisher REVENUEHITS dapat mendulang dolar sebanyak-banyaknya, terlebih lagi bahwa pendaftaran Revenuehits  tidak seribet dan sesulit mendaftar Google Adsense.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

58 Replies to “PENGALAMAN MENUNGGU PENGHASILAN US$ 10 DARI GOOGLE ADSENSE”

  1. Max Manroe

    Pengalaman yang luar biasa, peningkatan earning memang terasa lambat ya. Kadang-kadang malah bikin gregetan, tapi kalau dikerjakan terus menerus pasti hasilnya akan semakin meningkat, asal sabar dan tekun.

  2. pipingsujatmiko

    Kayaknya angka CTR nya tidak seperti itu, saya punya trafick sehari 700 , tapi klik iklannya belum tentu ada sehari. Paling – paling sebulan dapatnya 1000 rupiah. Itu pengalaman saya ikut adsense camp. Kalau ikut google adsense , saya belum pernah. Karena gagal terus diterima.

    Apa karena saya pasang iklan lain di blog saya, jadi google tidak mau terima ya? Maka itu sekarang adsense campnya saya lepas dulu dan coba daftar ikut google adsense. Moga – moga hitung CTR di google adsense benar – benar 5% atau 2 %. Jadi dari trafik 700 , saya bisa dapat 14 sampai 35 klik per harinya.

    Mohon doa nya gan

  3. Widyantara

    Sebenarnya kunci bermain adsense menurut saya adalah fokus, konsisten, sabar, dan pantang menyerah.
    Sebagai pengalaman pribadi saya sendiri saya mulai jadi publisher Google adsense sejak 2008 waktu itu dengan blogcepot saya. kemudian setahun kemudian saya beli domain berbayar web.id. Pada awalnya saya fokus namun karena saya kurang sabar dan tidak konsisten dalam merawat blog, singkat kata pendapatan saya juga tidak konsisten.
    Dari 2008-2014 ini pendapatan saya baru $13 (dollar). Saya tembus $10 itu saja pada bulan Oktober 2013. Itu karena mulai Juni 2013 saya mulai sedikit fokus dan konsisten merawat blog.

    Perlahan tapi pasti, pelan tapi pasti kalau konsisten dan punya karya tulisan yang orisini dari kita sendiri insyaAllah kalo rejeki gak bakalan lari. nanti bakal nambah terus. 😀

  4. abdu latif

    Pengalaman yang sama mas, saya juga udah sekitar 4 bulan masih segitu2 aja. Mulai di terima adsanse bulan 6 2014 kemaren, dan bulan desember kemaren baru mencapai $13. Tapi memang harus tetap semangat 🙂
    Salam dari saya

  5. Tan Pah Kaa

    Salam….
    Saat ini penghasilan Adsense saya baru US 1,80…
    Mudah-mudah bisa konsisten dan belajar kesabaran dari pengalaman, Agan…
    maksih banyak atas sharenya, Gan!
    Salam Blogger!

  6. Micko

    Saya sudah membuat blog selama 6 bulan ini dengan tujuan ingin memonetise dengan adsense, tapi saya merasa seperti mau putus asa karena hingga saat ini blm bisa mendatangkan trafik stabil. Apa ada yang salah dengan blog saya? Mohon untuk di berikan saran. Terimakasih.

  7. blogpoin

    nampaknya memang susah ya gan mendapatkan uang dari adsense, yang susah itu sebenarnya ningkatin trafik blognya 😀 . Saya pribadi kurang minat dengan iklan PPC di blog, besar kecilnya pendapatan memang relatif, namun sangat susah mendapatkan pendapatan yang besar dari iklan PPC kalau trafik sedikit. belum lagi resiko baned 😀

Leave a Reply to kirana Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Copy this password:

* Type or paste password here: